Jokowi Harus Cabut Pembekuan PSSI

Viva-Bola dot Com | Latest News | Preview | Prediksi | EURO 2012

Persiwa
Tidak jelasnya nasib sepakbola Indonesia merupakan buntut dari pembekuan PSSI oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Hal itu berujung dengan sanksi yang dijatuhkan FIFA untuk Indonesia.

Pengamat sepakbola Vennard Hutabarat mengungkapkan kekecewaannya atas kondisi yang ada. Sebab sepakbola Indonesia tidak bisa berkiprah di event internasional, baik di tingkat klub maupun timnas. Hal itu juga berlaku untuk futsal.

"Kalau ngomongin banned dan lain-lain, saya sebenarnya dari sudut pandang saya sebagai orang olahraga kecewa juga ya," kata Veve, sapaan akrabnya, kepada Okezone.

PSSI dan Menpora menurutnya harus segera mencari jalan keluar daripada masing-masing ngotot dengan keinginannya. "PSSI dan pemerintah itu sudah seharusnya duduk sama-sama, enggak boleh mereka itu sama-sama gengsi-gengsian. Ini kan buat kepentingan bersama," tegasnya.

Satu langkah yang wajib dilakukan adalah pembekuan PSSI harus dicabut. Jika tidak dicabut, maka sanksi dari FIFA akan terus berlanjut.

"Tapi kalau pemerintah akhirnya terus bersikukuh mem-banned PSSI, sampai kapanpun kita akan di-banned oleh FIFA," cetus Veve.

Dalam upaya pencabutan pembekuan PSSI, harus ada pihak yang memberi jalan keluar. Presiden Joko Widodo pun dianggap sebagai kunci untuk polemik yang ada. "RI 1 yang harus menenangkan semua," ucapnya.

"Pak Jokowi yang harusnya berperan karena (pembekuan PSSI) ini kan perintah dari RI 1 kepada Menpora," jelas Veve.

KediriKulinerPrediksi Bola

Save and Share bila Berita ini menarik untuk berbagi dengan orang lain :

Tweet This ! Share On Facebook ! Share On Google Buzz ! Add To Del.icio.us ! Share On Digg ! Share On Reddit ! Share On LinkedIn ! Post To Blogger ! Share On StumbleUpon ! Share On Friend Feed ! Share On MySpace ! Share On Yahoo Buzz ! Share On Google Reader ! Google Bookmark ! Send An Email ! Lintas Berita !

BERITA TERKAIT :